Bawaslu Tulungagung Supervisi Penghitungan Suara Pemilu 2019 di Kecamatan Boyolangu
|
Tulungagung (tulungagung.bawaslu.go.id) - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulungagung melakukan Supervisi Penghitungan Suara Pemilu 2019 di Kecamatan Boyolangu pada Senin (22/04/2019).
Anggota Bawaslu Tulungagung Suyitno Arman, S.Sos.,M.Si tiba di lokasi sekitar pukul 08.30 WIB dan disambut oleh Ketua PPK Boyolangu Nurhadi dan Anggota Panwaslu kecamatan Boyolangu Eko.
Target Utama Supervisi yang dilakukan oleh Bawaslu adalah memastikan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 berjalan dengan baik sesuai prosedur perundang-undangan.
Kehadiran tim supervisi dari Bawaslu Kabupaten juga dalam rangka memberikan dukungan moral dan semangat bagi jajaran Pengawas Pemilu dari tingkat Kecamatan hingga tingkat kelurahan/desa agar maksimal dalam menjalankan tugasnya, mengawasi tahapan pungut hitung serta menindaklanjuti setiap temuan dan laporan pelanggaran yang disampaikan oleh masyarakat.
Penulis : Rikka